top of page

Crochet (vest)

Setelah melewati dan merasakan banyak kehilangan disaat pandemi, alive merupakan kata yang dapat menggambarkan keadaan sosial saat ini. Kehidupan manusia yang semula saling berinteraksi kini mengalami perubahan menjadi individual dengan minim sosialisasi. Waktu yang dimiliki seseorang cenderung digunakan untuk menyendiri. Meskipun demikian, manusia yang pada dasarnya merupakan makhluk sosial selalu memiliki jiwa bersosialisasi dan mendukung satu sama lain untuk dapat melewati masa sulit ini. Saling peduli dan melindungi antarmanusia divisualisasikan dengan motif modifikasi kembang munduk asal Kalimantan yang memiliki arti peduli, saling menjaga, serta memiliki hubungan baik antara manusia dengan alam.
Berdasarkan keadaan yang kompleks tersebut, protect menjadi salah satu tren yang berkembang di masyarakat saat ini. Individu cenderung menggunakan pakaian yang simple dan tertutup untuk kegiatan sehari-hari. Dibuat dengan bahan Lyocell yang dipadukan dengan motif kembang munduk dan model cut-out pada beberapa bagian serta rajutan dengan bahan recycle, brown vest menjadi pelengkap yang berfungsi sebagai perlindungan. Setelah melalui proses yang panjang, setelan ini siap digunakan untuk para pekerja di daerah perkotaan yang membutuhkan kenyamanan serta perlindungan secara bersamaan. Melalui alive, diharapkan keadaan yang awalnya terasa menakutkan perlahan berubah menjadi kenyamanan yang dirasakan oleh setiap individu sebab adanya hubungan antarmanusia meski dari jarak jauh.

Lyocell, Recycle yarn, Milk cotton yarn

Background Gallery_edited.jpg

Lisana Shidqin Aliyya

17219113

liisane

bottom of page